Deteksi Kemungkinan Pengunaan Narkoba, Kapolres Garut Gelar Test Urine Mendadak

- 22 Februari 2021, 19:06 WIB
Sejumlah anggota Polres Garut menjalani test urine, Senin (22/2/2021)
Sejumlah anggota Polres Garut menjalani test urine, Senin (22/2/2021) /kabar-priangan.com/ Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Sejumlah anggota Kepolisian Resor (Polres) Garut, Jawa Barat, Senin (22/2/2021) menjalani test urine. Kegiatan ini dilakukan secara mendadak guna mendeteksi kemungkinan adanya anggota kepolisian yang menggunakan atau mengkonsumsi narkoba.

Kapolres Garut, AKBP Adi Benny Cahyono menyebutkan kegitan test urine ini sengaja dilaksanakan secara mendadak tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu kepada para anggotanya.

Hal ini guna mendeteksi kemungkinan adanya oknum anggota yang mengonsumsi narkoba sehingga bisa diketahui.

Baca Juga: Mayat Bayi Ditemukan di Bantaran Sungai Cinanuk

"Kita laksanakan test urine secara mendadak kepada sejumlah anggota. Kegiatan ini sengaja kita laksanakan di sela pelaksanaan apel pagi tanpa terlebih dahulu ada pemberitahuan," ujar Benny.

Disampaikannya, test urine dilaksanakan terhadap 50 anggota Polres Garut yang dipilih secara acak.

Pemeriksaan dilakukan oleh tim kesehatan bersama Satuan Narkoba Polres Garut dan diawasi secara ketat oleh Provos.

Baca Juga: Polres Sumedang Berhasil Amankan Tiga Pengedar Sabu 21,57 Gram 

Benny menjelaskan, bukan hanya anggota yang saat itu menjalani pemeriksaan test urine. Sejumlah pejabat utama (PJU) di lingkungan Polres Garuttermasuk dirinya pun saat itu ikut menjalani pemeriksaan test urine.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x