Uji Coba Belajar Tatap Muka di Garut Sukses, Bupati dan Wakil Bupati Puas 

- 19 April 2021, 17:04 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan foto bersama usai mengecek  simulasi uji coba belajar tatap muka di SMPN 1 Garut, Senin 19 April 2021
Bupati Garut Rudy Gunawan foto bersama usai mengecek simulasi uji coba belajar tatap muka di SMPN 1 Garut, Senin 19 April 2021 /kabar-priangan.com/ Dindin Herdiana/

"Mulai hari ini kita uji coba belajar tatap muka di seluruh Garut secara serentak. Kita tegaskan, ini uji coba. Jadi ada yang hanya kelas 6 saja setengah kelas. Uji coba ini dalam rangka persiapan nanti pada saat tahun ajaran baru" ujar Wabup.

Ia menyebutkan, guru-gurunya juga siap untuk divaksin, lengkapi sarana prasarana juga dalam menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Satreskrim Polres Sumedang, Ungkap Spesialis Pembobol Toko yang Kerap Beraksi di Kota Sumedang

"Kita puas, karena semuanya juga mendukung. Guru guru, para orang tua, komite dan pihak lainnya sangat mendukung. Ini akan terus dilaksanakan sampai tahun ajaran baru." ujar Wabup didampingi Kepala Disdik, Totong dan Ketua MKKS SMP Yusup Gautama di SMPN 1 Cilawu.

Sementara itu, Kepala Disdik Garut Totong mengatakan, pada prinsipnya sekolah SMP di Garut sudah siap untuk melaksanakan belajar tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Menerapkan protokol kesehatan itu bukan hanya pihak sekolah saja. Tetapi semua pihak termasuk para orang tua dan anaknya itu sendiri. Memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak itu hal yang wajib" ujarnya.***

 

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah