Satu Mobil Damkar Diusulkan Siaga di Setiap Kecamatan

- 9 Juni 2021, 09:40 WIB
Mobil Damkar Kota Banjar yang berusia lanjut, kondisinya sering mogok saat situasi darurat. Terlihat mobil damkar diparkir di halaman Kantor BPBD Kota Banjar, Selasa (8/6/2021).
Mobil Damkar Kota Banjar yang berusia lanjut, kondisinya sering mogok saat situasi darurat. Terlihat mobil damkar diparkir di halaman Kantor BPBD Kota Banjar, Selasa (8/6/2021). /kabar-priangan.com/D Iwan/

Selanjutnya, perlu disosialisasikan lagi budaya aman dari bahaya kebakaran, dikampanyekan secara lebih aktif, pesan-pesan seperti tidak membuang puntung rokok sembarangan dapat dilakukan melalui media cetak, media sosial dan radio daerah.

"Saat musim kemarau, langkah-langkah yang ditempuh pemerintah daerah dalam menghadapi musim kemarau harus lebih proaktif dan persuasif," ujarnya.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Bukan Sulap Bukan Sihir hingga KONI Garut Hitung Biaya Kompetisi Tiap Cabor

Sebagai contoh, dikatakan dia, melalui mengoptimalkan kesiapan dan kesiagaan petugas pemadam kebakaran dalam menghadapi kemungkinan kebakaran.

Selanjutnya, diharapkan petugas pemadam kebakaran bekerjasama dengan petugas hutan kota dan sekitarnya. Berkoordinasi membuat petunjuk dan himbauan berupa tulisan "Awas bahaya Kebakaran".

"Antipasi bahaya kebakaran, gencarkan sosialisasi kepada masyarakat supaya tidak membuang puntung rokok dan membakar sampah sembarangan melalui media cetak dan radio daerah," ujarnya.

Baca Juga: Wagub Uu Minta Maaf Kepada Warga Jabar, Wabup Garut : Enggal Sehat Pak Wagub

Lebih lanjut diharapkan kedepan menyediakan dan memasang tempat sampah organik dan non-organik dengan tujuan mengkoordinir sampah pada saat pembakaran di tempat yang telah ditentukan.

Adapun kewajiban hukum yang ditimbulkan perda ini diharapkan kepada setiap pemilik objek bangunan. Baik, milik pemerintah maupun swasta dapat dilengkapi dengan sistem proteksi kebakaran.

Seluruh bangunan baik instansi pemerintah maupun swasta wajib memiliki sistem proteksi kebakaran aktif yaitu sistem perlindungan terhadap kebakaran dengan menggunakan peralatan yang dapat bekerja secara otomatis maupun manual, seperti Alat Pemadam Api Ringan (APAR), Sistem Deteksi Alarm Kebakaran, Detektor Panas, Detektor Asap, Detektor Gas, Detektor Nyala Api dan Detektor Kamera.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x