Pemprov Jabar Luncurkan Fitur Pencarian Penyebaran Oksigen Lewat Pikobar

- 15 Juli 2021, 14:07 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil /Instagram @Ridwan Kamil/

KABAR PRIANGAN - Hingga saat ini, keberadaan tabung oksigen di wilayah Jawa Barat (Jabar) masih langka. Padahal di sisi lain tingkat kebutuhannya terus meningkat seiring dengan kasus Covid- 19 yang terus melonjak.

Tak hanya langka, harga tabung oksigen dipasar pun melonjak harganya dibanding sebelumnya.

Demikian juga sebaran tabung gas di daerah termasut di depot-depot gas juga stoknya tidak merata, sehingga membuat sebagian masyarakat susah mencarinya.

Baca Juga: Langgar PPKM Darurat, Toko Pakaian dan Sanggar Senam di Garut Ditutup Satgas Covid-19

Untuk memudahkan masyarakat mendapatkan tabung oksigen atau pengisian ulang tabung oksigen, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar meluncurkan fitur "Cari Oksigen" melalui website: https://pikobarjabarprov.go.id/oxygen.

Hal tersebut diwartakan Gubernur Jabar Ridwan Kamil lewat akun Instagram pribadinya @ridwankamil, Kamis 15 Juli 2021. 

"Sampurasun! Guna membantu warga Jabar mendapatkan ragam informasi peningkatan saturasi oksigen, Pemda Provinsi Jawa Barat kembali luncurkan fitur baru 'Cari Oksigen' lewat portal @pikobar-jabar," cuit Ridwan Kamil.

Untuk mengatahui lokasi penyedia tabung oksigen atau untuk mengisi ulang tabung oksigen tersebut serta informasi lain seputar kebutuhan tabung oksigen, masyarakat dapat mengakses website: https://pikobarjabarprov.go.id/oxygen.

Baca Juga: Daftar Tunggu Pasien Covid-19 di RSUD Ciamis Penuh, Meski Ruang Isolasi Ditambah

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x