Budi Budiman Bebas, Disambut Antusias Warga. Ini yang Akan Dilakukan untuk Janji Politiknya

- 7 November 2021, 16:59 WIB
WARGA menyambut kedatangan mantan Wali Kota Tasikmalaya, Budi Budiman di rumahnya di kawasan Bojong, Kec. Cipedes, Kota Tasikmalaya, Minggu, 7 November 2021.*
WARGA menyambut kedatangan mantan Wali Kota Tasikmalaya, Budi Budiman di rumahnya di kawasan Bojong, Kec. Cipedes, Kota Tasikmalaya, Minggu, 7 November 2021.* /Kabar-Priangan.com/Asep MS/

KABAR PRIANGAN - Sempat tersandung kasus suap terkait pengurusan Dana Alokasi Khusus (DAK) Kota Tasikmalaya pada 2018, hingga divonis  kurungan selama 1,5 tahun, mantan walikota Tasikmalaya H. Budi Budiman akhirnya bebas, Minggu, 7 November 2021.

Budi Budiman tiba dikediamannya Jalan Bojong Kelurahan Panglayungan Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya sekitar pukul 14:00.

Raut keharuan bercampur bahagia terlihat di wajah orang yang sempat hampir dua periode menjadi orang nomor satu di Kota Tasikmalaya tersebut.

Baca Juga: Vonis Budi Budiman Inkrah, Pemkot Segera Ajukan Pelantikan Walikota Definitif

Begitu juga seluruh keluarga, kerabat terdekat, hingga masyarakat sekitar terlihat haru dan bahagia menyambut kedatangan Budi Budiman.

Keharuan semakin terlihat manakala kedua orang tua Budi Budiman memeluk erat anak kedua dari enam bersaudara tersebut, sehingga tangisan bahagia-pun pecah dari seluruh warga yang menyaksikan momen keharuan itu.

Selanjutnya kegiatan pun dilanjutkan dengan ramah tamah dimana seluruh keluarga, kerabat dan warga setempat secara tertib menyalami Budi Budiman.

Baca Juga: Kecelakaan Maut, Empat Orang Tewas Terlindas Truk di Tikungan Sanur, Jatinangor Sumedang

Dalam momen tersebut, terlihat pula sejumlah pejabat Pemkot Tasikmalaya, politikus, unsur Forkopimda Kota Tasik dan masyarakat lainnya.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x