Hari Bhakti Pemasyarakatan, Berbagai Kegiatan Dilaksanakan di Lapas Kelas IIB Garut

- 30 Maret 2022, 19:28 WIB
Petugas dan warga binaan Lapas Kelas IIB Garut menjalani vaksinasi dan melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemsyarakatan ke-58 tahun 2022.
Petugas dan warga binaan Lapas Kelas IIB Garut menjalani vaksinasi dan melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemsyarakatan ke-58 tahun 2022. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Dalam rangka menyemarakan peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58 tahun 2022, sejumlah kegiatan diselenggarakan di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Garut. Salah satunya kegiatan vaksinasi bagi para pegawai dan warga binaan Lapas Garut.

Kepala Lapas Kelas IIB Garut, Iwan Gunawan Wahyudi, menyebutkan kegiatan vaksinasi ini dilakukan atas kerjasama dengan Posda Badan Intelijen Negara (BIN) Posda Garut.

Melalui kegiatan ini diharapkan bisa membantu mempercepat capaian vaksinasi Kabupaten Garut yang terbilang masih rendah khususnya untuk dosis 2 dan dosis 3.

Baca Juga: Mahasiswi Cantik Korban Kekerasan Tiga Pria di Garut Alami Trauma

"Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-58 sekaligus mendukung program pemerintah tentang percepatan vaksinasi, ujar Iwan saat meninjau pelaksanaan vaksinasi, Rabu, 30 Maret 2022.

Dikatakannya, sebelum dilakukan vaksinasi, seluruh peserta terlebih dahulu dilakukan screening oleh tim kesehatan dari Puskesmas Sukasenang. Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya kondisi yang tidak diinginkan pasca vaksinasi.

Selain vaksinasi, tuturnya, pada hari yang sama di lingkungan Lapas Kelas IIB Garut juga dilaksanakan kegiatan gotong royong dengan tujuan menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman. Kegiatan ini dilakukan baik di dalam maupun di luar area blok hunian.

Baca Juga: Pria yang Turut Membantu Membuat Laporan Palsu Pembegalan di Garut, Divonis 9 Bulan Penjara

"Kegiatan gotong royong diikuti oleh para petugas maupun warga binaan. Kegiatan ini dilaksanakan guna menciptakan lingkungan yang tetap terjaga kebersihannya sehingga tercipta kondisi yang aman dan nyaman," Iwan.

Iwan berpesan, kegiatan bersih-bersih lingkungan ini tidak hanya dilakukan hanya saat peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan saja. Bersih-bersih lingkungan harus dilakukan secara rutin agar kondisi lingkungan tetap terjaga sehingga bukan hanya menimbulkan kesan nyaman tapi juga sehat. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x