Menuju Pembukaan MTQ ke-37 Memaknai Asmaul Husna, Paduan Suara Gita Suara Sumedang Simpati Dihuni 99 Personil

- 18 Juni 2022, 18:34 WIB
Para pengisi acara sedang berlatih untuk Pembukaan MTQ Jabar ke 37 yang akan digelar Minggu, 19 Juni 2022.*
Para pengisi acara sedang berlatih untuk Pembukaan MTQ Jabar ke 37 yang akan digelar Minggu, 19 Juni 2022.* /kabar-priangan.com/Vera Suciati/

Lagu yang dinyanyikan adalah Sumedang Dreams, Mars MTQ, Sumedang Tandang dan Lagu Indonesia Raya. Tak lupa juga akan membawakan sholawatan.

Latihan dilanjutkan dengan prosesi penyambutan tamu VVIP dan bagaimana musik mengiringinya.

Baca Juga: Persib Bandung Ucapkan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya 2 Bobotoh di Stadion GBLA Saat Laga Melawan Persebaya

Sampai sejauh ini, pihak panitia mengonfirmasi bahwa Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan hadir pada pembukaan MTQ ke-37 ini.

Pendukung acara lainnya yaitu seniman dan seniwati yang akan membawakan tarian kolosal Sumedang. Sekitar 100 orang terlibat dalam sesi acara ini.

Persiapan terus dilakukan hingga hari hampir gelap. Rencananya, gladi bersih akan dilakukan pukul 20.00 malam ini.

Baca Juga: Emosi Negatif Pengaruhi Level Energi dan Bisa Membahayakan Kesehatan, Simak Penjelasannya

MTQ ke-37 Jabar di Sumedang akan dihadiri ribuan undangan, peserta dan kafilah. Venue MTQ tersebar di beberapa tempat dengan pusat venue berada di Kantor Pemkab Sumedang, Jl. Prabu Gajah Agung, Kecamatan Sunedang Utara.

Arena acara pembukaan berada di Lapangan Komplek Kantor Pemerintahan Sumedang.***

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah