Dramatis, Evakuasi Sapi Kurban di Garut yang Melompat ke Dalam Sumur

- 10 Juli 2022, 18:51 WIB
Sangat dramatis saat anggota Disdamkar Garut mengevakuasi seekor sapi kurban yang masuk ke dalam sumur di wilayah Kampung Tagog, Desa Sukaluyu, Kecamatan Sukawening, Garut, Minggu, 10 Juli 2022. dinihari.
Sangat dramatis saat anggota Disdamkar Garut mengevakuasi seekor sapi kurban yang masuk ke dalam sumur di wilayah Kampung Tagog, Desa Sukaluyu, Kecamatan Sukawening, Garut, Minggu, 10 Juli 2022. dinihari. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Garut terpaksa harus turun tangan untuk mengevakuasi seekor sapi dari dalam sumur. 

Sebelumnya, hewan kurban itu melompat ke dalam sebuah sumur sesaat setelah tiba di lokasi tempat dimana sapi itu akan dikurbankan. 

Peristiwa yang sempat membuat warga dan panitia kebingungan ini terjadi di Kampung Tagog, Desa Sukaluyu, Kecamatan Sukawening, Garut. Saat itu Sabtu, 9 Juli 2022 sekitar pukul 23.00 WIB, sebuah truk yang membawa sapi pesanan panitia kurban di kampung itu baru saja tiba.

Baca Juga: Permintaan Sapi untuk Qurban di Garut Meningkat Dibanding Tahun Lalu

Pihak pengantar dengan dibantu warga dan panitia, langsung menurunkan sapi dari dalam truk. 

Namun apa yang terjadi kemudian sangat mengagetkan warga karena sapi itu berontak dan langsung melompat ke dalam sumur sesaat setelah berhasil diturunkan dari atas truk.

Hal ini tentu saja membuat warga dan panitia kurban menjadi bingung dan khawatir. Mereka tak tahu bagaimana caranya bisa mengangkat hewan berukuran besar itu dari dalam sumur yang kondisinya cukup dalam itu.

Baca Juga: Harga Melambung Tinggi, Polres Garut Waspadai Pencurian Cabai

"Kaget karena tiba-tiba sapi berontak setelah diturunkan dari atas truk dan langsung melompat ke dalam sebuah sumur. Kami bingung karena tak tahu harus bagaimana mengangkat sapi itu dari dalam sumur yang cukup dalam itu," ujar Endang (43), salah seorang warga.

Rasa bingung dan khawatir yang dirasakan warga terutama panitia kurban, diungkapkannya karena takut jika tak segera diangkat dari sumur, sapi itu akan mati. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x