Pembagian 1000 Bungkus Nasi dan Polisi Bersih-bersih Jalanan Warnai Peringatan Hari Santri Nasional di Garut

- 22 Oktober 2022, 23:02 WIB
Sejumlah anggota polisi dan santri di Kabupaten Garut melakukan bersih-bersih di kawasan Pengkolan Garut seusai mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Alun-alun Garut, Sabtu 22 Oktober 2022.*
Sejumlah anggota polisi dan santri di Kabupaten Garut melakukan bersih-bersih di kawasan Pengkolan Garut seusai mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Alun-alun Garut, Sabtu 22 Oktober 2022.* /Istimewa/

"Peran mereka dalam pengembangan Islam sangat besar karena tanpa mereka, tidak akan ada pondok pesantren dan santri di Garut. Sangat wajar kalau kamiemberikan penghormatan kepada para wali dan penyebar agama Islam di Garut," ucap Aceng.

Baca Juga: Tanggapi SE Kemenkes, Komisi IV DPRD Kabupaten Tasikmalaya: Pengawasan Peredaran Obat Sirup Anak Medesak

Sementara, terkait acara bersih-bersih kota, menurut Aceng, selain implementasi dari perintah Rasulullah Muhammad SAW yang menegaskan kebersihan sebagian daripada iman, ini juga bentuk kepedulian santri akan lingkungan sekitar.

Menurutnya, bencana alam yang selama ini sering terjadi, tidak lepas dari kurangnya kesadaran masyarakat akan budaya menjaga kebersihan. Masih menurut Aceng, semua kegiatan yang dilaksanakan oleh Forum Pondok Pesantren Kabupaten Garut, tidak lepas dari dukungan jajaran Kepolisian Polres Garut dan Pemerintah Kabupaten Garut.

Ia pun menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati, Kapolres, dan Dandim Garut
atas segala dukungan yang telah diberikan pada Hari Santri Nasional 2022 ini.*

 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah