4 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner Untuk Bukber di Bandung, Harganya Murah Mulai Rp15.000 Saja, Cek Disini!

13 Maret 2024, 07:18 WIB
Patenggang Pinisi atau restoran Pinisi salah satu rekomendasi tempat wisata kuliner di Bandung yang cocok untuk bukber /Instagram/herufadhill

KABAR PRIANGAN - Saat bulan suci Ramadan tiba pergi keluar buka bersama teman atau bukber menjadi salah satu kegiatan wajib yang sering dilakukan oleh masyarakat di Indonesia, termasuk masyarakat Bandung.

Apakah kamu mengetahui apa saja tempat wisata kuliner untuk bubker di Bandung? Jika kamu masih kebingungan maka bisa membaca dan menyimak artikel ini sampai habis sebab akan kami sajikan rekomendasi tempatnya khusus untuk kamu.

Jangan lupa untuk membagikan artikel ini kepada orang terdekat kamu agar mereka mengentahui tentang rekomendasi tempat wisata kuliner untuk bukber di Bandung, berikut selengkapnya.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner di Bandung yang Pas untuk Bukber: Harga Murah Meriah Mulai Rp15.000, Yuk Kunjungi!

4 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner Untuk Bukber di Bandung

1. One Eighty

Sebagai pembuka kamu bisa mengunjungi One Eighty yang merupakan sebuah cafe bernuansa indah dan insatagramable, kesan mewah dan estetik akan kamu rasakan saat mengunjunginya. Jaraknya tidak terlalu jauh dari pusat kota Bandung yakni hanya 3 km atau delapan menit perjalanan untuk sampai ke lokasi cafe ini.

Yang unik dan menjadi pembeda cafe ini dengan cafe lain adalah terdapat sejumlah gazebo yang diletakan di dalam area kolam sehingga kamu akan merasakan pengalaman menyantap makanan sambil merendamkan kaki di kolam bersih nan jernih. Harga makanan dilokasi ini mulai dari Rp25.000.

One Eighty terletak di Jalan Ganesa No.3, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Kuliner di Bandung untuk Ngabuburit Bareng Keluarga Sambil Menunggu Waktu Berbuka Puasa

2. Patenggang Pinisi

Patenggang Pinisi merupakan sebuah resto yang memiliki konsep unik dimana kamu bisa makan diatas kapal kayu yang letaknya menjorok ke arah tebing. Glamping Lakeside Rancabali Ciwidey adalah jawaban tepat bagi kamu yang menginginkan pengalaman bukber di atas kapal mewah. Harga makanan yang ditawarkan berkisar Rp45.000.

Selain mempunyai pemandangan indah dan memukau, kamu juga akan merasakan suasana hawa sejuk dan nyaman khas pegunungan, hawa sejuk di area Bandung Selatan pastinya membuat suasana bukber kamu menjadi lebih nyaman. Jarak resto ini cukup jauh dari kota Bandung yakni sekitar 50km atau 1 jam 23 menit untuk bisa sampai ke lokasi ini.

Resto Patenggang Pinisi terletak di Patengan, Kecamatan. Rancabali, Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: 3 Jam Tangan Wanita Lucu dan Menggemaskan dari Eiger Ini Cocok Dikenakan Saat Wisata di Yogyakarta

3. RM Alas Daun

Rumah makan Alas Daun merupakan sebuah restoran khas sunda yang menyajikan kulineran khas sunda seperti nasi liwet, pepes ayam, cah kangkung, ikan bakar dan masih banyak lagi. Yang menjadi ciri khas dari rumah makan ini adalah kamu akan makan beralaskan daun pisang.

Makan secara bersama-sama diatas daun pisang menciptakan rasa akrab dan semakin nyaman bersama dengan teman atau keluarga kamu. Jarak RM Alas Daun cukup dekat dengan pusat kota Bandung yakni hanya 2,3 km atau tujuh menit perjalanan. 

Harga makanan di rumah makan ini mulai dari Rp30.000 saja. RM Alas Daun terletak di Jalan. Citarum No.34, Cihapit, Kecamatan, Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner yang Hits di Bandung: Cocok untuk Ngabuburit di Bulan Ramadhan, Yuk Kunjungi

4. Bakar Street

Bakar Street merupakan sebuah kawasan yang terkenal sebagai tempat makan seafood dengan harga terjangkau, saat memasuki bulan Ramadhan, kawasan Bakar Street pasti selalu ramai oleh pengunjung untuk menikmati menu berbuka puasa. 

Harga menu mulai dari udang saus padang, kerang hijau, ikan kerapu, ikan ayam-ayam, dan ikan kue dapat dinikmati mulai dari harga Rp15.000 hingga Rp30.000 saja. Makan olahan seafood akan semakin nikmat dengan sambal yang maknyus, seperti sambal ijo, sambal matah, dan sambal terasi.

Bakar Street terletak di Jalan Sawunggaling No.2, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116

Baca Juga: Sambut Ramadhan di 4 Tempat Wisata Ciamis Ini: Pesonanya Luar Biasa, Cocok untuk Liburan!

Demikian artikel mengenai empat rekomendasi tempat wisata untuk bukber di Bandung, ajak serta teman atau keluargamu kala mengunjungi lokasi dan tempat yang telah kami sajikan. Rekomendasi tempat bukber lainnya akan kami sajikan di artikel berikutnya.***

Editor: Yuni Kartika

Tags

Terkini

Terpopuler