Profil Masjid Al Kamil dan Filosofi Menara Kujang Sapasang, Ikon Wisata Baru di Jatigede Sumedang

- 10 Mei 2022, 09:47 WIB
Masjid Al Kamil yang berbentuk Bunga Teratai yang sedang mekar, menjadi salah satu ikon wisata baru di Sumedang. Tahun ini, pembangunan Menara Kujang Sapasang di seberang masjid akan melengkapi kemegahan objek wisata yang berada di kawasan Jatigede Sumedang ini.*
Masjid Al Kamil yang berbentuk Bunga Teratai yang sedang mekar, menjadi salah satu ikon wisata baru di Sumedang. Tahun ini, pembangunan Menara Kujang Sapasang di seberang masjid akan melengkapi kemegahan objek wisata yang berada di kawasan Jatigede Sumedang ini.* /instagram.com/@ridwankamil/tangkap layar/

KABAR PRIANGAN – Saat ini, warga Sumedang dan sekitarnya sedang dimanjakan oleh objek wisata baru yang berada di di kawasan Panenjoan, Jatigede Sumedang, yaitu Masjid Al Kamil dan Menara Kujang Sapasang.

Kendati objek wisata ini belum rampung seluruhnya, namun animo masyarakat untuk datang ke Masjid Al Kamil sudah sangat tinggi. Apalagi jika Menara Kujang Sapasang sudah jadi, maka objek wisata ini dipastikan akan menjadi salah satu ikon wisata di Sumedang.

Saat musim libur lebaran kemarin, ribuan wisatawan dari berbagai daerah mendatangi Masjid Al Kamil untuk menikmati keindahan pemandangan dan kemegahan masjid ini.

Baca Juga: Masjid Al Kamil di Waduk Jatigede Sumedang Diserbu, Pengunjung: Saya Tahu dari IG Kang Emil

Wajar saja jika antusias masyarakat terhadap objek wisata religi Masjid Al Kamil ini cukup tinggi, karena masjid ini dirancang oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil untuk menjadi bangunan ikonik baru di kawasan Jatigede, Sumedang.

Desain masjid dirancang sedemikian rupa sehingga jika dilihat dari atas bentuknya mirip bunga teratai yang sedang mekar. Masjid ini didominasi warna putih dengan corak emas di bagian atasnya.

Pengunjung yang datang, terlihat takjub atas kemegahan masjid ini. Apalagi dengan ditunjang oleh indahnya pemandangan di kawasan masjid yang menghadap langsung perairan Jatigede.

Baca Juga: Bersiap Hadapi Timor Leste, Asnawi Ingatkan Jangan Anggap Remeh Lawan

Apalagi jika Menara Kujang Sapasang sudah berdiri tegak, maka akan melengkapi keindahan pemandangan di kawasan ini.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x