45 Tahun Rosyid E Abby Konsisten Berkecimpung di Dunia Kepenyairan, Kuncinya: Kecintaan dan Keikhlasan

- 25 Februari 2024, 21:33 WIB
Wartawan SKM Galura Grup Pikiran Rakyat Rosyid E Abby.*/Kabar-Priangan.com/Dok. Pribadi
Wartawan SKM Galura Grup Pikiran Rakyat Rosyid E Abby.*/Kabar-Priangan.com/Dok. Pribadi /

KABAR PRIANGAN - Wartawan Grup Pikiran Rakyat Rosyid E Abby (58) naik podium Lomba Baca Puisi Antar-Wartawan Penyair se-Indonesia 2024 yang berlangsung di selasar Candi Bentar, Putri Duyung Cottage Ancol, Jakarta, Minggu 18 Fabruari 2024 malam. Dalam event yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) 2024 itu ia meraih juara 3.

Rosyid E Abby mewakili PWI Jawa Barat. Event diikuti hampir semua perwakilan PWI seluruh Indonesia. Juara 1 diraih wartawan penyair Ramon Damora dari Riau, sedangkan sastrawan budayawan senior Rida K Liamsi (Riau) meraih juara 2. Adapun Novi (Lampung) memperoleh juara harapan 1, dan Zulpen Zuhri (Riau) sebagai juara harapan 2.

Baca Juga: Wartawan Senior SKM 'Galura' Rosyid E Abby Juara 3 Lomba Baca Puisi Antar-Wartawan Penyair: Saya Tak Menyangka

Saat ini Kang REA --sapaan akrab Rosyid E Abby-- menjabat Pemimpin Redaksi Surat Kabar Mingguan Galura dan Galura Online (https://galura.pikiran-rakyat.com) serta Pengasuh/Redaktur Sastra "Pertemuan Kecil" HU Pikiran Rakyat. Ia juga Dosen Fakultas Ilmu Seni dan Sastra (FISS) Universitas Pasundan (Unpas) Bandung, serta Ketua Pengamat Film Nasional Forum Film Bandung (FFB).

Puisi yang dibacakan Rosyid dalam ajang itu, karena dalam rangka peringatan HPN maka ia ambil yang berjudul "Simfoni Dunia Kelas Teri". Puisi karyanya sendiri tersebut bicara kontradiksinya kehidupan antara si kaya dan si miskin, tentang penguasa, kekuasaan dan rakyat yang selalu berada di bawah.

Puisi tersebut ditulisnya pada tahun 1996, dimuat dalam buku kumpulan puisi Rosyid E Abby yang terbit tahun 2007, "Pengembaraan Sunyi". Temanya relevan dengan situasi kondisi saat ini
sesuai dengan tema dari panitia yakni membangkitkan semangat kerja dan semangat kebangsaan kita semua.

Baca Juga: Jurnalis Senior Grup Pikiran Rakyat Rosyid E Abby Juara 3 Lomba Baca Puisi Antar-Wartawan Penyair se-Indonesia

Sebetulnya, bagi Rosyid, mendapat penghargaan atau diberi apresiasi sebagai juara bukan hal aneh. Deretan penghargaan telah diperoleh pria kelahiran 19 September 1965 itu.

Sebut saja mendapat ”Hadiah Sastra” Lembaga Basa & Sastra Sunda (LBSS) tahun 2004 dan 2006 untuk bidang penulisan puisi, “Anugerah Budaya” Kabupaten Bandung (2011), Anugerah “Pangajen Satya Budaya” dari PWI Jawa Barat dalam Hari Pers Nasional (HPN) Tingkat Jawa Barat (2023), memperoleh ”Penghargaan Manusastra” (Tokoh Kebahasaan dan Kesastraan) Kabupaten Bandung (2023) dan lainnya.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x