7 Tempat Wisata Kuliner Legendaris hingga Kekinian di Sumedang, Makanan dan Tempatnya Banyak yang Unik!

- 14 Desember 2022, 17:27 WIB
Aneka menu hidangan di Saung Alam Flora, Kabupaten Sumedang.*
Aneka menu hidangan di Saung Alam Flora, Kabupaten Sumedang.* / Instagram/@happy.tummy.18/

KABAR PRIANGAN - Berikut ini tujuh tempat wisata kuliner legendaris hingga kekinian yang bisa Anda cicipi saat berkunjung ke Kabupaten Sumedang. Tempat wisata kuliner di Sumedang ada yang menyediakan berbagai macam kuliner legendaris, kekinian, hingga tempat kafe unik.

Tempat-tempat wisata kuliner legendaris hingga kekinian ini menjadi lokasi makan favorit bagi kebanyakan orang di Sumedang karena rasanya yang lezat dan tempatnya yang sangat nyaman.

Daripada penasaran, inilah tempat wisata kuliner legendaris hingga kekinian di Sumedang, cocok untuk Anda kunjungi atau mampir saat jalan-jalan bahkan sengaja berkunjung untuk makan di sini.

Baca Juga: Warga Surian Sumedang Protes Dampak Penggenangan Waduk Sadawarna

1. Warung Nasi Sederhana Hj Erat

Lokasi Warung Nasi Sederhana Hj Erat berada di Jalan Tampomas Nomor 30, Kotakaler, Kec. Sumedang Utara, Kab. Sumedang. Warung ini salah satu tempat kuliner legendaris di Sumedang yang sudah berdiri hingga puluhan tahun.

Namun semenjak dibangun pasar semi modern, Warung Nasi Sederhana Hj Erat pindah ke Jalan Tampomas, dan cabangnya buka di Jalan Panday. Masakannya sangat cocok di lidah orang Sunda.

Tempat makan ini sudah tak asing lagi bagi masyarakat Sumedang, bahkan banyak pula pejabat yang makan disini. Kalau jam makan siang udah pasti penuh dan harus mengantre, Warung Nasi Sederhana Hj Erat selalu ramai hingga saat makan malam tiba.

Tempat makan ini cocok sekali untuk makan bersama keluarga, rekan bisnis atau saudara yang datang dari luar kota.

Baca Juga: Jembatan Gantung Rawayan di Culamega Tasikmalaya Ambruk, Petani Bingung Tak Ada Akses Lewati Sungai Cijalu

2. Limasan's Finest Cafe

Lokasi Limasan's Finest Cafe berada di Jalan Bojong Ragadiem Nomor 1A, RT 03 RW07, Kotakulon, Kec. Sumedang Selatan, Kab. Sumedang. Tempatnya sangat unik dan menarik, mengusung tema yang sangat klasik. Suasananya rumahan banget dan berada di pinggir sawah.

Resto ini sepertu mengingatkan kalian seperti suasana rumah kakek nenek. Tempat kumpul yang cocok untuk meeting, nongkrong , dan makan keluarga.

Limasan's Finest Cafe merupakan satu-satunya cafe di Sumedang bistro bertemakan zaman dahulu. Uniknya lagi, menu yag ditawarkan pun sering ganti-ganti setiap minggunya.

Baca Juga: Kata-Kata Mutiara Hari Ibu dalam Bahasa Inggris dan Artinya, Cocok Dipasang di Status Medsos

3. Wasabi

Lokasi Wasabi berada di Jalan Caringin, Sayang, Kec. Jatinangor, Kab. Sumedang. Wasabi merupakan restoran kekikniann yang menyajikan aneka menu khas Jepang seperti sushi, ramen, dimsum dan sebagainya.

Tempatnya sangat luas dan mengusung konsep semi outdoor meskipun agak tersembunyi di belakang ruko-ruko.

Baca Juga: Pasca-Gempa M5,2 di Karangasem Bali, 34 Rumah Warga Dilaporkan Mengalami Kerusakan  

4. Restoran KSM&M

Lokasinya Restoran KSM&M berada di perum GHI, Jalan Kutamaya Nomor 3, Kotakulon, Kec. Sumedang Selatan, Kab. Sumedang.

Restoran ini menyediakan menu yang cukup lengkap. Jika Anda penggila bakso karena bakso yang disajikan disini disajikan dengan unik menggunakan kelapa sebagai pengganti mangkuk.

Tempatnya didominasi dengan tempat duduk lesehan yang sangat nyaman. Untuk harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau.

Baca Juga: 10 Ucapan Hari Ibu Singkat Bahasa Inggris Penuh Makna tapi Menyentuh

5. Ladang View Margalaksana

Lokasi Ladang View Margalaksana beralamatberada di Kampung Pasir Peti, Desa Margalaksana, Kec. Sumedang Selatan, Kab. Sumedang. Di restoran ini, pengunjung bisa menikmati menu-menu kuliner dengan cita rasa khas Sunda yang lezat.

Tidak hanya itu, suasananya sangat sejuk membuat pengunjung sangat betah saat berada di tempat ini. Sehingga, Ladang View Margalaksana cocok Anda kunjungi bersama keluarga untuk kulineran sekaligus menenangkan pikiran.

Baca Juga: Ini Rekomendasi Tempat Wisata di Ciamis yang Wajib Dikunjungi, dari Mulai Curug, Situ hingga Kampung Adat

6. Saung Alam Flora

Lokasi Saung Alam Flora berada di Jalan Cut Nyak Dien Nomor 93, RT 2 RW.7, Regol Wetan, Kec. Sumedang Selatan, Kab. Sumedang. Bagi Anda yang suka banget ngopi, langsung saja merapat ke Saung Alam Flora, ada banyak minuman kopi yang bisa kamu nikmati disini.

Selain kopi, menyediakan berbagai macam menu makanan dan cemilan yang bisa Anda coba. Konsep kafenya sangat khas, suasananya sangat fresh dan teduh apalagi ditambah ada aliran sungai yang cukup besar di belakang caffe yang menjadikan kita serasa berada di tengah alam.

Baca Juga: Resep Fufu, Makanan Khas Afrika yang sedang Viral di Jagat Media Sosial

7. Saung Babakaran

Lokasi Saung Babakaran berada di Jalan Prabu Tadjimalela, Rancamulya, Kec. Sumedang Utara, Kab. Sumedang. Jika Anda ingin menikmati hidangan bakar-bakaran di Sumedang, cobalah untuk singgah di Saung Babakaran yang menyediakan aneka hidangan yang dibakar seperti ikan, bebek, ayam dan yang lainnya.

Semua menu makanan yang dibakar, bumbunya sangat meresap dan tanpa digoreng terlebih dahulu.Terkenal juga dengan banyak pilihan sambal yang nikmat. Menu lain yang bisa Anda coba disini juga ada sop iga, tahu sumedang dan yang lainnya.

Tempatnya pun sangat nyaman, minimalis, asri dan bersih. Terdapat fasilitas pelengkap seperti mushola dan toilet. Itulah tujuh tempat wisata kuliner legendaris hingga kekinian di Sumedang yang bisa Anda nikmati.*

 

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah