Video Tukang Becak Korban Pencurian Menangis Histeris, Viral di Media Sosial

12 April 2021, 19:25 WIB
Seorang kakek yang sedang menangis histeris karena menjadi korban pencurian saat tengah solat, viral di aplikasi tiktok. Peristiwa itu disebut-sebut terjadi di Masjid Islamic Center, Jalan Pramuka, Kecamatan Garut Kota, Sabtu 10 April 2021. /Tangkapan layar video yang beredar di sosial media/

KABAR PRIANGAN - Video seorang kakek yang menangis histeris akibat korban pencurian viral di aplikasi tiktok dalam beberapa hari terakhir ini. Video tersebut, disebut-sebut terjadi di wilayah Kabupaten Garut.

Dari informasi yang dihimpun, kakek yang sedang menangis histeris dan videonya viral di media sosial itu adalah seorang penarik becak.

Ia menangis histeris karena sedih dan kecewanya karena uangnya dicuri saat ia sedang melaksanakan solat.

Baca Juga: Sial Benar! Siswi Berseragam Sekolah Mencuri Handphone Terekam CCTV

Video tersebut viral setelah salah seorang warganet mengunggahnya di aplikasi TikTok. Berdasarkan keterangan si pengunggah, peristiwa itu terjadi pada Sabtu 10 April 2021.

Pengunggah juga menyebutkan peristiwa tersebut terjadi di Masjid Islamic Center, Jalan Pramuka, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.

Sang kakek yang telah menjadi korban pencurain itu tak kuasa menahan kesedihannya sehingga menangis histeris.

Baca Juga: Kemenag Tasikmalaya Pantau Hilal 1 Ramadan di Pangandaran

Dalam video yang masih banyak menyita perhatian tersebut, juga terdapat keterangan jika si kakek telah kehilangan uang sebesar Rp 2 juta.

Ironisnya, uang tersebut baru saja ia dapatkan dari hasil meminjam dari bank karena ia ingin membelikan handphone untuk anaknya.

"Jadi abahnya ini abis kehilangan uang yang nilainya cukup banyak 2 jt," tulis si pengunggah video dalam keterangannya.

Baca Juga: Siap-siap, Perpanjangan SIM A dan SIM C Bisa Dilakukan Secara Online Mulai Bulan Ini

Diketahui juga kakek yang menangis histeris itu bernama Otih. Kesehariannya ia berprofesi sebagai penarik becak yang biasa mangkal di kawasan Jalan Pramuka di kota Garut.

Siang itu, setelah meminjam uang, ia mampir di Masjid Islamic Center untuk menunaikan solat dzuhur.

Ia solat dengan menggunakan sarung sedangkan celananya ia simpan tak jauh dari tenpatnya menunaikan solat.

Baca Juga: Kasad Lengkapi Babinsa di Seluruh Indonesia dengan Pakaian Khusus Anti Senjata Tajam

Namun setelah beres melaksanakan solat, alangkah kagetnya si kakek karena uang yang ia simpan di dalam saku celananya sudah tidak ada. Diduga uang tersebut telah dicuri seseorang saat dirinya melaksanakan solat.

Hidayat, penjaga masjid Islamic Center, membenarkan jika peristiwa itu terjadi di masjid yang ia jaga. Menurutnya, peristiwa itu terjadi pada Sabtu 10 April 2021 sekira pukul 11.45 WIB.

"Benar kejadiannya di sini, sektar pas waktu solat dzuhur," ujar Hidayat, Senin 12 April 2021.***

 

Editor: Sep Sobar

Tags

Terkini

Terpopuler