Dorong UMKM Kembangkan Pasar Pasca Pandemi, BI Jabar Gelar Ajang Karya Kreatif Jawa Barat

13 Mei 2022, 20:43 WIB
Tangkapan layar zoom meeting BI Jawa Barat saat menggelar media briefing gelaran Ajang Karya Kreatif Jawa Barat (KKJ) dan Pekan Kerajinan Jawa Barat (PKJB) di Bandung, Jumat, 13 Mei 20222* /kabar-priangan.com/

KABAR PRIANGAN - Salah satu upaya Bank Indonesia Jawa Barat mendorong UMKM untuk mengembangkan pasar pasca pandemi , yaitu dengan menggelar Karya Kreatif Jawa Barat (KKJ) dan Pekan Kerajinan Jawa Barat (PKJB).

Dalam menggelar even tahunan tersebut, BI Jabar yang mencakup BI Bandung, BI Tasikmalaya dan BI Cirebon, berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi serta Kota/Kabupaten di Jabar.

"Sekarang kami menuju ke karya kreatif yang lebih luas lagi. Ketika berbicara mengenai karya kreatif ajang KKJ dan PKJB 2022 bisa disebut sebagai masa depan kita bersama,” kata Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Barat, Herawanto saat Media Briefing KKJ dan PKJB 2022 melalui zoom meeting, Jumat 13 Mei 2022.

Baca Juga: Gadis Cantik 16 Tahun Asal Cipatujah Hilang Dibawa Lelaki Bermotor. Kini, Sang Ibu Terbaring di Rumah Sakit

Dikatakannya, sebagaimana pelaksanaan pada tahun sebelumnya pada tahun 2019, KKJ tahun ini disinergikan dengan Pekan Kerajinan Jawa Barat.

Dimana hal tersebut, lanjut Herawanto, sebagai rangkaian untuk mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata Indonesia.

Selain itu event ini juga merupakan side event G20. Ajang KKJ-PKJB 2022 sendiri, kata Herawanto, mengusung tema Ekonomi Hijau dan Keuangan Inklusif untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi yang Berkelanjutan.

Baca Juga: Pengendara Motor Tewas Tertimpa Truks Boks yang Bertabrakan dengan Dump Truk di Tanjakan Gentong

Even tersebut akan dilaksanakan selama 3 hari dimulai Sabtu – Senin, 14 Mei hingga 16 Mei 2022 di Trans Convetion Center, Bandung.

Menurutnya, rangkaian KKJ-PKJB 2022 akan mengikutsertakan sekitar 12.000 UMKM unggulan Jawa Barat.

Para pelaku UMKM itu bergerak di bidang produk kriya, fesyen, craft, kuliner, kopi dan teh serta pariwisata khas Jawa Barat.

Baca Juga: Gubernur dan DPRD Setujui Pembentukan Daerah Persiapan Tiga Kabupaten Baru, Tasela, Gatra, dan Cianjur Selatan

"Helaran terdiri dari berbagai kegiatan diantaranya display produk atau showcasing, talkshows dan digital discussion, business matching dan sebagainya," katanya.

Selain itu, lanjut Herawanto, acara akan dimeriahkan dengan interactive booth dan fashion show yang akan menampilkan secara detail produk UMKM dan produk kreatif unggulan Jawa Barat secara interaktif

"Untuk keseluruhan UMKM binaan kami, total ada 85 UMKM yang ditampilkan selama acara berlangsung. Akan tetapi, sebenarnya jumlah UMKM yang ikut serta lebih dari itu," ungkapnya.

Baca Juga: Selidiki Penyebab Banjir Bandang di Citengah Sumedang, Polisi Mulai Datangkan Tim Ahli

Herawanto menyebutkan, untuk meningkatkan akses pembiayaan dan pasar, pada rangkaian KKJ-PKJB 2022 juga akan diselenggarakan Business Matching 5 UMKM unggulan Jawa Barat dengan potential buyer dari berbagai negara.

Opening ceremony akan dihadiri Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Deputi Gubernur Bank Indonesia, Doni Primanto Joewono, dan Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil.

"Kami mengajak masyarakat khususnya warga Jabar untuk membeli produk UMKM, berwisata di Indonesia saja. Sebagai bentuk dukungan pemulihan ekonomi setelah pandemi yang sudah mulai mereda," pungkasnya.***

Editor: Zulkarnaen Finaldi

Tags

Terkini

Terpopuler