Tak Bisa Siang Hari, Ratusan Warga Kota Wetan Garut Jalani Vaksinasi Malam Hari. Ternyata Ini Penyebabnya

- 9 Desember 2021, 09:07 WIB
Ratusan warga Kelurahan Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota, menjalani vaksinasi yang dilaksanakan malam hari di aula Kantor Kelurahan Kota Wetan, Rabu, 8 Desember 2021 malam.*
Ratusan warga Kelurahan Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota, menjalani vaksinasi yang dilaksanakan malam hari di aula Kantor Kelurahan Kota Wetan, Rabu, 8 Desember 2021 malam.* /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Terobosan demi terobosan terus dilakukan untuk memaksimalkan capaian vaksinasi di Kabupaten Garut.

Seperti yang dilakukan jajaran Kelurahan Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota yang menggelar kegiatan vaksinasi pada malam hari.

Meski dilaksanakan malam hari, akan tetapi kegiatan yang bertajuk "Serbuan Vaksin Malam Hari" ini mendapat sambutan antusias warga.

Baca Juga: Divaksin Dapat Sepeda Motor, Mau? Ini Update Jadwal Vaksinasi Gratis Kota Tasikmalaya Kamis 9 Desember 2021

Ratusan warga dengan suka rela mendatangi lokasi sentra vaksin yang berlokasi di aula Kantor Kelurahan Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota ini.

"Kami mencoba membuat terobosan dengan membuka pelayanan vaksinasi pada malam hari. Hasilnya ternyata di luar dugaan karena banyak warga yang antusias mengikuti vaksinasi," ujar Lurah Kota Wetan, Galih Mawariz, Rabu, 8 Desember 2021 malam.

Menurutnya, kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan malam hari itu diikuti 121 warga. Setelah melalui proses screening, 121 warga itu pun dinyatakan lolos dan kemudian menjalani vaksinasi.

Baca Juga: Sinopsis My Love My Enemy Kamis, 9 Desember 2021: Ilham dan Rani Dipersatukan oleh Nasib yang Sama

Dikatakannya, kegiatan Serbuan Vaksin Malam Hari Ini dilaksanakan mulai pukul 18.30 WIB sampai 22.00 WIB.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah