Kantor Pos Cabang Kawalu Dibobol Maling Lagi, Kali ini Brankas Berisi Uang Tunai Rp 16 Juta Raib

- 4 Mei 2023, 19:36 WIB
Petugas Polres Tasikmalaya Kota melakukan olah TKP kasus pencurian di Kantor Pos Cabang Kawalu Kota Tasikmalaya Kamis 4 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Istimewa
Petugas Polres Tasikmalaya Kota melakukan olah TKP kasus pencurian di Kantor Pos Cabang Kawalu Kota Tasikmalaya Kamis 4 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Istimewa /

KABAR PRIANGAN - Kantor Pos Cabang Kawalu Kota Tasikmalaya di Jalan Abdul Muhyi Kecamatan Kawalu disatroni kawanan pencuri, Kamis 4 Mei 2023 dini hari sekira pukul 01.00. Akibatnya satu unit brankas berisi uang tunai raib digondol pencuri. Selain brankas, satu unit komputer berikut boks kamera pengawas (CCTV) ikut raib.

"Kami mendapat laporan bahwa di Kawalu ada kejadian pembobolan Kantor Pos Cabang Kawalu," ujar Perwira Perwira Pengawas Polres Tasikmalaya kota Iptu Dede Hendi kepada wartawan di lokasi kejadian.

Atas laporan tersebut, ujar Dede, pihaknya bersama tim Inafis Polres Kota Tasikmalaya langsung mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah TKP. "Alhamdulillah olah TKP di Kantor Pos Cabang Kawalu berjalan lancar karena tempat masih steril belum ada yang menyentuh sehingga pengungkapan melalui olah TKP ini diharapkan bisa lebih mudah," ujarnya.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Penobatan Raja Charles III dan Ratu Camilla di Inggris pada 6-8 Mei 2023

Lanjut Dede, dalam melakukan olah TKP pihaknya dibantu dengan kamera pengawas dari beberapa bangunan yang ada di sekitar kantor pos yang juga diharapkan bisa menjadi petunjuk agar lebih mudah menangkap pelaku. "Karena CCTV yang ada di TKP raib ikut diambil pelaku bersama barang lainnya yaitu satu unit berangkas berisi uang tunai sekira Rp 16 juta," ujar Dede.

Disampaikannya, pelaku berhasil masuk ke dalam ruangan dengan cara menjebol gembok depan sekitar pukul 01.00. Adapun pelaku diprediksi lebih dari satu orang yang disinyalir merupakan kelompok sindikat pencurian. "Saat kejadian kantor pos dalam keadaan sepi sehingga pelaku dengan leluasa menjebol pintu depan.

Biasanya ada petugas jaga yang lembur dan tidur di lokasi kejadian. Namun tadi malam orang yang jadwal jaga tidak ada karena ada keperluan keluarga sehingga kantor dalam keadaan kosong," ujar Dede.

Baca Juga: Gerombolan Serigala yang Memangsa Domba di Rancah Ciamis Berjumlah Tujuh Ekor, Tim Gabungan Siap Bergerak

Di tempat yang sama, Kepala Cabang Kantor Pos Kawalu Budi mengatakan, pihaknya mengetahui adanya pencurian di tempat kerjanya pada pagi hari atau saat jam masuk kantor. "Diketahui tadi pagi sekitar pukul 7.30 ketika pegawai yang tugas hari ini mulai masuk kerja," kata Budi.

 

Kantor Pos Cabang Kawalu Kota Tasikmalaya Kamis 4 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Istimewa
Kantor Pos Cabang Kawalu Kota Tasikmalaya Kamis 4 Mei 2023.*/kabar-priangan.com/Istimewa

Saat datang, tambah Budi, salah satu pegawainya mendapati pintu kantor sudah terbuka dan kedua gembok pintu sudah jebol. "Ketika pegawai kami masuk, ternyata pintu brankas juga di jebol dan brangkasnya diangkut. Brankasnya berisi uang tunai sekira Rp 16 juta merupakan uang recehan yang biasanya digunakan untuk pengembalian," katanya.

Sedangkan barang lain yang diambil selain brankas berisi uang tunai Rp 16 juta, adalah monitor CCTV. "Sehingga kerugian materi secara keseluruhan ditaksir sekitar Rp 20 juta lebih karena selain uang tunai, brankas dan barang lain juga ada yang raib dibawa pencuri," ucapnya.

Kemungkinan, lanjut dia, dalam melakukan aksinya pencuri berkelompok atau lebih dari satu orang karena brankas yang diambil beratnya lebih dari 2 kuintal. "Kayaknya pencuri ini sudah baca situasi karena beraksinya ketika di dalam tidak ada orang," ujar Budi seraya membenarkan Kantor Pos Cabang kawalu sebelumnya juga pernah disatroni penciri, namun berangkas uangnya tidak terbawa.

Baca Juga: Angka Penyebaran Covid-19 di Garut Meningkat Setelah Lebaran

H. Ade, salah seorang warga sekitar kejadian mengatakan, di daerahnya kerap terjadi pencurian. "Di sini selama tahun 2023 saja sudah hampir lima kali kasus kebongkaran yang lokasinya tidak berjauhan. Pertama Toko Rahmat, mobil pemilik bakso, gudang kopra dan sekarang kantor pos, malah kalau tidak salah Kantor Pos Cabang Kawalu ini sudah dua kali kebongkaran," imbuhnya.

Ade menuturkan kawasan tersebut rawan perampokan karena jalur itu merupakan jalur lintas serta kurangnya penerangan. "Kalau malam memang gelap, PJU yang ada di sini mati semua. Makanya kalau bisa PJU dipasang lagi, atau PJU yang tidak nyala dinyalakan lagi supaya kasus pencurian tidak terjadi lagi," katanya.***

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah