5 Rekomendasi Cafe Hits di Sumedang, Tempat Wisata Kuliner Nyaman untuk Nongkrong Bareng Teman, Cek di Sini!

- 18 Februari 2024, 22:30 WIB
Berbincang dan bercanda bersama teman dapat menambah hangat hubungan pertemanan.*/Instagram/backspace.coffe
Berbincang dan bercanda bersama teman dapat menambah hangat hubungan pertemanan.*/Instagram/backspace.coffe /

KABAR PRIANGAN – Sumedang merupakan daerah yang banyak terdapat tempat wisata yang senantiasa menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah wisata kuliner, terdapat banyak rekomendasi cafe hits di Sumedang yang menawarkan banyak hidangan.

Sumedang menjadi surga bagi para pecinta kuliner dengan beragam menu lezat yang menggugah selera di banyak cafe hits di Sumedang yang menawarkan pengalaman cafe modern yang pasti banyak disukai semua orang.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata di Sumedang Hits Bikin Suasana Liburan Makin Seru, Pilih Taman Kincir atau Kampung Toga?

Banyak cafe hits di Sumedang yang memiliki desain modern dan mampu membuat kagum para pengunjung yang datang. Cafe menjadi tempat yang tepat untuk melepaskan diri sejenak dari hiruk pikuk kota. Bagi kamu yang penasaran dengan cafe yang sedang hits dan banyak dikunjungi oleh milenial berikut kami sajikan khusus untuk kamu.

5 Rekomendasi Cafe Hits di Sumedang

1. Prime Coffe

Mari kita mulai pembahasan rekomendasi cafe hits ini dengan Prime Coffe yang merupakan salah satu cafe yang cukup terkenal di Sumedang. Cafe ini cukup luas dan nyaman untuk kamu kunjungi bareng dengan teman atau keluarga kamu.

Baca Juga: Cuaca Panas dan Ingin Berenang? Ini 3 Tempat Wisata Air Favorit di Tasikmalaya Bisa Jadi Salah Satu Pilihan

Selain tempat yang nyaman, suasana dan pemandangan yang indah menjadi nilai tambah bagi para pengunjung untuk diam dan bersantai di tempat ini. Bagi kamu yang ingin berkunjung bisa langsung datang ke jalan Prabu Gajah Agung No. 01, Kotakaler, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

2. Selaz Cafe

Menawarkan suasana cafe yang berbeda dengan tiga jenis interior yang menarik mulai dari vintage hingga rustic, siap menemani momen indah kamu bersama dengan teman kala berkunjung ke cafe ini.

Dengan interior dan suasana yang nyaman membuat siapa saja betah untuk menghabiskan waktu di Selaz Cafe ini. Bagi kamu yang penasaran dan ingin mencoba silahkan langsung saja datang ke Jalan Mayor Abdurahman Nomor 201, Kotakaler, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

3. Plumeria Café & Creative Space

Menyuguhkan pemandangan indah di balik hamparan persawahan milik warga dan suasana yang sejuk menjadikan cafe ini nyaman untuk dikunjungi. Suasana alamnya mampu membuat siapa saja untuk datang dan berlama-lama di cafe ini.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Populer di Ciwidey Bandung yang Cocok untuk Mengisi Liburan, Ada yang Gratis!

Plumeria Café & Creative Space terletak di jalan Cikuda No.37, Cileles, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

4. D’Riez Caffe

Mencari cafe dengan nuansa vintage yang nyaman dan tenang untuk dikunjungi? Mungkin D’Riez Caffe bisa menjadi pilihan tepat untuk dikunjungi. Dengan konsep vintage dan suasana sederhana namun nyaman membuat cafe ini cukup terkenal di milenial Sumedang.

Cafe ini terletak di jalan Cikuda No.37, Cileles, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

5. Backspace Coffe

Bagi kamu yang rindu dengan suasana rumah cobalah untuk datang dan mengunjungi Backspace Coffe. Di tempat ini kamu akan diajak ngopi dan bersantai dengan suasana rumahan yang nyaman dan tenang.

Baca Juga: Berminat Bekerja di BUMN? PT Virama Karya Buka Lowongan Kerja, Catat Informasi Lengkapnya!

Selain nyaman dan tenang, banyak hidangan makanan dan minuman dengan harga terjangkau yang bisa kamu pesan di tempat ini. Backspace Coffe terletak di jalan Pondok Kusuma Orange, Cikeruh, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Demikian lima rekomendasi cafe hits di Sumedang yang bisa kamu kunjungi saat musim liburan seperti saat ini, jangan lupa untuk ajak serta keluarga atau teman terdekat kamu ketika akan datang dan bersantai. Selamat berlibur.***

 

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah