BPJS Kesehatan Tasikmalaya Gandeng OJK dan FKIJK Gelar Webinar Pentingnya Informasi Jaminan Kesehatan

- 19 Maret 2021, 17:17 WIB
Tangkapan camera handphone agenda seminar virtual yang digelar oleh BPJS Kesehatan Cabang Tasikmalaya.
Tangkapan camera handphone agenda seminar virtual yang digelar oleh BPJS Kesehatan Cabang Tasikmalaya. /kabar-priangan.com/Erwin R Widiagiri/

"Program ini merupakan jaminan jadi dalam program ini ada proteksinya. Jadi dari seluruh peserta yang sakit, maka akan ditanggung secara gotong-royong melalui iuran peserta JKN-KSI yang sehat," katanya.

Di samping itu, Kepala OJK Kota Tasikmalaya Edi Ganda Permana menyampaikan sambutannya terhadap kegiatan yang dilaksanakan oleh BPJS Kesehatan dan FKIJK.

Dalam upaya peningkatan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya BPJS Kesehatan di masa pandemi.

Baca Juga: Pandemi Covid-19, Jumlah Perceraian di Pangandaran Meningkat  

Ia menyebut, kegiatan ini penting untuk diikuti karena dapat disampaikan kembali kepada orang lain.

“Saya ucapkan terima kasih atas terselenggaranya webinar ini apalagi dengan mengusung tema Urgensi BPJS Kesehatan di masa pandemi ini. Menurut saya, teman-teman yang lain harus segera ikut bergabung, karena ini penting biar kita juga menyampaikan lagi ke tetangga atau ke pegawai yang lain," katanya.

Di sisi lain, dr Arie Taufik Sp.PD menuturkan, bahwa masyarakat perlu mengingat kembali paradigma hidup sehat agar terhindar dari penyakit kronis.

Baca Juga: Pengusaha Bordir Tasikmalaya Bisa Bertahan di Tengah Pandemi Covid, Begini yang Mereka Lakukan

"Dalam dunia medis belum ada penyakit regeneratif yang bisa disembuhkan, yang ada adalah tujuan terapinya adalah mengendalikan si penyakit," katanya.

Salah satu pengendaliannya, lanjut Arie, adalah dengan usaha merubah pola hidup kita yang memang sebelumnya sudah tidak baik menjadi ideal atau sesuai dengan paradigma sehat.

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah