Kejari Banjar Selidiki Dugaan Kredit Fiktif di BUMDes Bina Pelita, Kades Binangun Santai-santai Saja  

- 23 Juni 2022, 22:02 WIB
Kolase foto kantor Desa Binangun dan Kades Binangun, Bubun Sahban Farid Maruf
Kolase foto kantor Desa Binangun dan Kades Binangun, Bubun Sahban Farid Maruf /youtube.com/tangkap layar youtube profil Desa Binangun./

 

KABAR PRIANGAN - Penyidikan yang dilakukan oleh Kejari Banjar dalam kasus dugaan kredit fiktif di BUMDes Bina Pelita Desa Binangun Kota Banjar ternyata tak membuat Kepala Desa Binangun, Bubun Sahban Farid Maruf ketar-ketir.

Kepala Desa Binangun, Bubun Sahban Farid Maruf justru terlihat santai-santai saja dalam menyikapi penyidikan dugaan kredit fiktif di BUMDes Bina Pelita yang dilakukan oleh Kejari Banjar.

Padahal dugaan kredit fiktif di BUMDes Bina Pelita Desa Binangun yang sedang diselidiki oleh Kejari Banjar jumlahnya mencapai Rp500 juta. Namun Kades Binangun, Bubun Sahban Farid Maruf tenang-tenang saja.

Baca Juga: Selidiki Dugaan Kredit Fiktif Rp500 juta di BUMDes Bina Pelita Desa Binangun, Kejari Banjar Periksa 19 Orang

Alasannya, karena dirinya menjabat sebagai Kades Binangun masih baru dan tak terkait apa-apa dengan pengelolaan keuangan di Bumdes Binangun.

"Saya menjabat Kepala Desa Binangun masih baru. Berlatar itu, saya tidak tahu apa-apa terkait permasalahan Bumdes tempo dulu. Karenanya, saat ini santuy," ucap Kades Bubun, Kamis, 23 Juni 2022.

Kendati demikian, diakui dia, hari ini dirinya sempat dimintai keterangan oleh Inspektorat Banjar terkait perkembangan Bumdes Binangun.

Baca Juga: Bali United Akan Menghadapi Kedah FC di Piala AFC 2022, Stefano Cugurra Mengaku Siap Tempur

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x