Bharada E Datangi Kantor Komnas HAM untuk Diminta Keterangan Kasus Kematian Brigadir J

- 26 Juli 2022, 18:34 WIB
Bharada E memenuhi panggilan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).
Bharada E memenuhi panggilan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM). /PMJNews.com/

KABAR PRIANGAN - Bharada E mendatangi kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) untuk memenuhi panggilan dan dimintai keterangan terkait insiden penembakan Brigadir J.

Bharada E tiba di Komnas HAM pada hari Selasa, 26 Juli 2022 pukul 13.25 WIB.

Keluar dari mobil, Bharada E langsung masuk ke Gedung Komnas HAM, tak ada sepatah katapun yang diucapkan dan menghindari pertanyaan wartawan.

Sebagaimana diketahui, kasus polisi tembak polisi yang mengakibatkan meninggalnya Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J di rumah Kadiv Propam Nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo menjadi pusat perhatian dari berbagai kalangan.

Baca Juga: Komnas HAM Turun Tangan Dalam Proses Penyelidikan Kasus Kematian Brigadir J di Rumah Kadiv Propam Nonaktif

Untuk kasus ini, Kapolri telah memerintahkan untuk membentuk tim khusus dan menyelidiki kasus meninggalnya Brigadir J hingga tuntas dan transparan.

Dikutip kabar-priangan.com dari Antara, untuk kasus ini Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) turut melakukan penyelidikan dan menyampaikan ucapan terimakasih kasih kepada Polri yang telah memberikan keterangan seluas-luasnya dalam mengusut kasus penembakan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J.

"Kami mengundang tim dokkes datang kemari, dan sebagaimana dijanjikan tepat waktu itu datang dan sudah memberikan keterangan seluas-luasnya kepada Komnas HAM," ungkap Ketua Komnas HAM Taufan Damanik dalam konferensi persnya, Senin 25 Juli 2022.

Baca Juga: Ini Dia Data Korban Tewas Odong odong Tertabrak Kereta Api di Serang. Dua Diantaranya Masih Balita

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah